Makassar Kota Pembuka Pameran Otomotif GIIAS 2017
Kota Makassar - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau disebut Gaikindo memulai rangkaian Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 di Makassar. Pameran otomotif ini digelar di hotel Four Point by Sheraton. Pada tanggal 10-14 Mei 2017.
Setelah Makassar sebagai permulaan. Rencananya GIIAS 2017 akan digelar di empat kota berikutnya. 4 kota tersebut yaitu pameran utama GIIAS 2017 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City di Tangerang, pada 10-20 Agustus. Berikutnya akan diadakan di Surabaya pada 20-24 September. Kemudian akan disusul Samarinda pada 25-29 September dan ditutup di kota Medan pada 22-26 November tahun ini.
GIIAS Makassar Auto Show 2017 kemarin resmi dibuka oleh Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Selatan, Ilyas Iskandar yang mewakili Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo. Tentu saja pembukaan acara ini menjadi sangat meriah, mengingat ini adalah acara penutupan
Menurut Ilyas, salah satu penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbesar di Sulawesi Selatan adalah sektor otomotif. Sehingga pemerintah Sulsel memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan GIIAS Makassar Auto Show 2017. Ilyas juga mengatakan jika Pemerintah Sulsel sangat mendukung terselenggaranya acara ini.)Pameran otomotif seperti GIIAS ini sangat penting untuk mendorong bisnis otomotif di Sulsel. Dengan adanya acara seperti ini tentu akan lebih menambah geliat bisnis otomotif di SulSel.
Ia menambahkan jika pencatatan industri otomotif Sulawesi Selatan memberikan kontribusi positif pada industri otomotif nasional. Acara GIIAS 2017 di Makassar ini menampilkan 35 exhibitor di area pameran seluas 6.350 m2. Yang antara lain terdiri dari beberapa merek mobil seperti Toyota, Mazda, Honda, Lexus, Jeep, Daihatsu, Mitsubishi, KIA, Isuzu dan Mercedes Truck. Selain itu ada juga berbagai produk lainnya seperti Moge Yamaha, aksesoris, audio mobile, kaca film, car wash, jok kulit dan ajang kumpul komunitas otomotif se-Makassar. Yang tentunya menambah meriah acara GIIAS 2017 ini.
Project Director One Event Yusuf Karim Ungsi yang menjadi pelaksana GIIAS 2017 Makassar berharap acaranya dapat dihadiri sekitar 25 ribu pengunjung selama 5 hari pelaksanaannya. Bahkan tidak main-main target penjualannya pun mobil 1.500 unit atau transaksi di atas Rp 347 miliar.
Sementara menurut Ketua III Gaikindo Rizwan Alamsjah, yang menjadi ketua penyelenggaraan GIIAS 2017 menyebutkan GIIAS merupakan pameran otomotif berkelas internasional dan menjadi kesempatan bagi APM untuk bertemu dengan pelaku industri, pemerintah, masyarakat lokal yang menjadi konsumen produk otomotif. Sehingga acara ini sendiri bukan hanya menjadi acara jualan. Tapi menjadi ajang temu para pelaku bisnis otomotif dengan pelanggan, bahkan dengan otoritas pemerintah.
Dalam GIIAS 2017 ini pun beberapa produk baru dari beberapa pabrikan juga ikut diluncurkan. Produk anyar yang diluncurkan seperti Mazda CX-3, Mitsubishi Pajero Dakar Ultimate 4x2, Mitsubishi Triton dan Honda All New CR-V Turbo 2017 dan truk Mercedes seri The Axor. Ini merupakan hal yang sangat bagus bagi industri otomotif Indonesia.
0 comments:
Post a Comment